Jangan sekali sekali pasang wallpaper di tembok yang lembab, apalagi kalau tujuannya buat jangka panjang, karena tembok yang lembab itu rentan basah, dan sering juga di tumbuhi jamur yang bikin kesehatan jadi kurang baik. Simak keterangan dibawah untuk tau akibatnya kalau kalian tetap maksa pasang wallpaper di tembok yang lembab.
WALLPAPER TIDAK MENEMPEL DENGAN BAIK
Kelembaban di dinding akan membuat lem wallpaper sulit merekat, akibatnya wallpaper akan lebih cepat mengelupas atau bahkan menyebabkan permukaan tidak rata dan jadi bergelombang.
JAMUR DAN LUMUT AKAN TUMBUH TERSEMBUNYI
Dinding yang lembab memang rentan di tumbuhi jamur, apalagi kalau kalian pasang wallpaper bisa jadi jamur tersebut akan tumbuh dan berkembang di balik wallpapernya dan bisa menyebabkan munculnya bintik bintik hitam atau hijau yang menimbulkan bau tak sedap.
MENYEBABKAN MASALAH KESEHATAN
Jamur dari dinding yang lembab bisa memicu terjadinya asma, alergi, bahkan masalah pernapasan lainnya terutama bagi anak-anak atau orang tua.
MENGHAMBAT DETEKSI MASALAH PADA DINDING
Wallpaper bisa menyamarkan kerusakan pada dinding sehingga kalian terlambat menyadari kerusakan struktur dinding dan mengakibatkan biaya perbaikannya jadi jauh lebih mahal