Distributor Lantai SPC Surabaya – Umumnya rumah-rumah di Indonesia masih mengandalkan keramik sebagai bahan pelapis lantai. Penyebabnya bukan karena industri flooring di sini masih tertinggal jauh dengan negara-negara luar, melainkan karena pengetahuan konsumen terhadap jenis-jenis pelapis lantai masih terbilang minim. Sehingga mereka jarang mengambil opsi selain keramik.

Terlebih lagi banyak yang menyangka bahwa pelapis lantai selain keramik itu serba mahal dan kurang awet. Faktanya ada begitu banyak pilihan bahan pelapis lantai dengan harga cukup terjangkau dan kualitas yang tak mengecewakan. Salah satu yang recommended adalah lantai vinyl SPC. Bahkan menurut Pilar 8—distributor lantai SPC Surabaya dan sekitarnya–, flooring SPC termasuk ramah lingkungan.

Buat yang ingin tahu lebih banyak tentang flooring SPC, baca tuntas penjelasannya berikut ini.

Mengenal Lantai Vinyl SPC Lebih Dekat

Dalam industri flooring, SPC termasuk dalam kelompok vinyl. Namun tingkat kualitasnya di atas vinyl pada umumnya (standar). Klaim tersebut tentu bukan sebatas bahan promosi Pilar 8 selaku distributor lantai SPC Surabaya dan sekitarnya saja agar produk ini laris, melainkan karena memang vinyl SPC merupakan produk hasil pengembangan dari versi Luxury Vinyl Tiles (LVT). Maka dapat memastikan secara kualitas vinyl SPC lebih bagus daripada generasi sebelumnya.

Sesuai dengan namanya, jenis vinyl yang satu ini berbahan utama Stone Polymer Composite (SPC) atau istilah awamnya kombinasi bubuk batu alam dan resin (plastic polymer). Penggabungan dua bahan itulah yang menjadikan vinyl SPC lebih kuat, tahan lama, stabil ketika aplikasinya pada permukaan yang tidak rata sekalipun.

Vinyl SPC Ramah Lingkungan

Green lifestyle tampaknya bukan sekadar tren jangka pendek saja, melainkan bagian dari upaya berkelanjutan demi menyelematkan lingkungan dari kerusakan yang lebih parah lagi. Salah satu bentuk konkretnya adalah memilah serta memastikan bahwa komposisi dari produk-produk yang kita gunakan sehari-hari tidak mengancam kelestarian SDA dan mengandung zat-zat yang membahayakan lingkungan.

Hal yang paling mudah untuk mewujudkannya tentu memulai dari lingkungan terdekat dengan diri kita sendiri yang tak lain adalah rumah beserta isinya, tak terkecuali pemilihan bahan pelapis lantai.

Di antara semua jenis vinyl flooring, SPC inilah yang tergolong paling ramah lingkungan. Adapun sejumlah alasan yang melatarbelakanginya antara lain:

  • Vinyl SPC tidak mengandung plasticizer. Seperti yang kita ketahui bersama, plastik merupakan material yang paling sulit terurai secara alami. Butuh berpuluh-puluh tahun agar habis. Untungnya bahan pembentuk vinyl SPC dari telah terbukti bebas benzene dan formaldehyde.
  • Tidak ada pohon yang perlu dikorbankan untuk memproduksi produk dekorasi ini. Bila melihat tampilannya rata-rata orang menduga bahwa ini adalah parquet yang notabene dari potongan kayu solid. Produk-produk berbahan kayu solid memang tampak elegan, namun di balik itu ada ribuan pohon yang harus menebangnya demi kelancaran produksi. Praktik seperti itu tidak akan kita temukan pada pembuatan vinyl SPC lantaran komposisi utamanya bukan dari kayu meski secara tampilan nyaris serupa.
  • Usia pemakaiannya panjang. Secara tidak langsung turut mencegah bertambahnya jumlah sampah atas baranng-barang sudah habis masa pakainya.

Keunggulan Lantai SPC 

Dalam beberapa tahun terakhir, angka penjualan di distributor lantai SPC Surabaya, “Pilar 8” terhadap flooring product yang satu ini mengalami peningkatan. Hal itu sekaligus menjadi bukti bahwa sudah semakin banyak konsumen yang “approved” dengan vinyl SPC ini. Tak tanggung-tanggung, konsumen bukan hanya mengaplikasikannya untuk kebutuhan interior saja, tapi juga eksterior dengan tingkat risiko lebih tinggi.

Lantas, apa saja keunggulan lantai SPC hingga eksistensinya sebagai pelapis lantai makin layak mendapat perhitungan? Ini jawabannya:

Waterproof

Kualitas sebuah produk pelapis lantai dapat kita nilai dari kekebalannya menahan air di permukaan (waterproof). Nah, vinyl SPC terbukti memiliki sifat waterproof 100%. Keunggulan seperti itu yang agak sulit kita dapatkan dari jenis vinyl flooring sebelumnya. Kemungkinan waterproof tetap ada, tapi di bawah 100%.

Dengan kemampuannya menahan air hingga 100%, memungkinkan vinyl SPC bisa kita aplikasikan untuk dalam dan ruangan. Yang lebih menakjubkan lagi, vinyl SPC juga bisa memasang di kamar mandi dan lantai kolam renang.

Stabil Untuk di Segala Temperatur Udara

Beberapa jenis pelapis lantai yang pernah ada sebelum vinyl SPC tidak terlalu mudah menghadapi perubahan termperatur udara ekstrem. Ada yang dengan cepat mengelupas atau memuai bila terkana paparan panas matahari setiap hari. Ada juga yang jadi lembab atau bergelombang akibat suhu udara yang terlalu lendah.

Di situlah vinyl SPC hadir sebagai penyempurna kekurangan-kekurangan pendahulunya. Bubuk batu alam (limestone) dan resin memberi pengaruh besar terhadap kestabilan vinyl SPC ini dalam menghadapi perubahan suhu yang bagaimanapun. Kalaupun terjadi kerusakan akibat paparan suhu yang terlalu ekstrem, itu baru terjadi setelah masa pemakaian yang lebih panjang dari jenis vinyl lainnya.

Menutupi Kekurangan Pada Permukaan Lantai Asli

Vinyl flooring versi sebelum-sebelumnya memiliki permukaan yang lebih empuk dan elastis, tapi khusus untuk vinyl SPC tidak akan menemukan hal serupa. Vinyl SPC bertekstur lebih keras, kaku, dan padat. Dari segi manfaat tekstur seperti itu justru memberi keuntungan yang tidak bisa menirunya oleh versi terdahulu.

Dengan permukaan keras, kaku dan padat, vinyl SPC bisa menutupi kekurangan pada permukaan lantai asli.Contoh: permukaan lantai yang tidak rata. Dengan lapisan dari vinyl SPC, permukaan yang tidak rata tersebut tidak terlihat kentara lagi.

Anti Gores dan Penyok

Vinyl SPC telah sempurna dengan lapisan anti gores. Selain itu, vinyl ini punya ketebalan di atas rata-rata sehingga kemungkinan penyok atau mengelinting di bagian tepi sangat tipis terjadi.

Anti Rayap

Vinyl SPC takkan pernah menjadi incaran rayap. Sebab selain sudah mendapat perlindungan anti rayat pada lapisan terluarnya, bahan dasar flooring ini memang bukan makanan sedap bagi rayap sebagaimana parquet.

Tampilan dan Warna Identik dengan Kayu Solid dan Marmer

Buat yang ingin menghadirkan kesan natural di dalam rumah tapi tak ingin menghadapi risiko kerusakan yang terlampau cepat, vinyl SPC ini layak diandalkan. Secara tampilan, vinyl SPC motif kayu maupun marmer ini memang sulit kita bedakan dengan aslinya. Jadi walau harganya tak semahal parquet, namun di mata akan tetap terkesan mahal.

Pemasangan Mudah

Pengaplikasian semua jenis vinyl flooring rata-rata tak menuntut keahlian lebih alias mudah. Terleih untuk jenis satu ini. Sebab, permukaannya yang kaku itu membuat posisi vinyl tidak mudah bergeser atau bergelombang.

Pilar 8 Distributor Lantai SPC Surabaya

Dengan segenap keunggulan yang vinyl SPC ini miliki, wajar kiranya sebagian konsumen jatuh hati. Untuk memenuhi semua permintaan konsumen, Pilar 8—distributor lantai SPC Surabaya-sengaja menyediakan produk ini dalam jumlah besar.

Jadi kapapun konsumen mau order produknya sudah tersedia. Soal harga, produk kami termasuk terjangkau untuk kelas produk impor. Silahkan datang ke galeri Distributor Lantai SPC Surabaya buat yang ingin lihat langsung penampakan produknya.

Kualitas adalah Prioritas Kami

Pilar8 Selalu Menjaga Kualitas Demi Kepuasan Pelanggan​